Lapangan Lompat Jauh: Ukuran, Peraturan, Dan Perlengkapan

Lapangan Lompat Jauh Beserta Peraturan dan Perlengkapan Lompat Jauh
Lapangan Lompat Jauh Beserta Peraturan dan Perlengkapan Lompat Jauh

Berapa Ukuran Lapangan Lompat Jauh ?. Olahraga Lompat jauh merupakan salah satu cabang olahraga atletik dengan gerakan melompat ke depan agar mampu meraih jarak paling jauh. Merupakan cabang olahraga dengan banyak kompetisi tingkat dunia. Lapangan lompat jauh hendaknya memenuhi standar untuk keamanan kompetisi.

Lapangan Lompat Jauh Beserta Peraturan dan Perlengkapan Lompat Jauh

Ketentuan Lapangan Lompat Jauh

Lapangan lompat jauh terdiri dari bak lompat, papan tumpuan, dan lintasan awalan atau lintasan lari. Bak lompat memiliki ukuran panjang 9 meter dengan lebar 2,75 meter. Papan tumpuan memiliki panjang 1,22 meter dan lebar 20 cm.

Bacaan Lainnya

Lintasan lari memiliki panjang 40 hingga 45 meter dengan lebar 1,22 meter. Bak diisi dengan pasir yang halus tanpa ada benda atau kerikil tajam. Hal ini untuk menjaga atlet dari resiko cidera.

Baca Juga: 4 Teknik Dasar Lompat Jauh Beserta Penjelasannya

Peraturan Lompat Jauh

Lapangan lompat jauh harus sesuai ketentuan dan pertandingan harus mengikuti berbagai peraturan yang ada.

Untuk peserta

  1. Jika peserta lebih dari 8 orang maka bisa melakukan lompatan sebanyak 3 kali.
  2. Jika peserta kurang dari 8 orang, dapat melakukan 6 kali lompatan secara bergantian.
  3. Pengambilan hasil lompatan setelah peserta menghasilkan lompatan.
  4. Peserta akan mendapatkan waktu 1,5 menit untuk melaksanakan lompatan ke lapangan lompat jauh.
  5. Untuk menentukan pemenang menggunakan hasil terbaik.

Lapangan

  1. Lapangan lompat jauh harus sesuai ketentuan ukuran dan keamanannya.
  2. Permukaan pasir harus rata dan memiliki tinggi setara dengan bagian atas papan tolakan.

Pengukuran Lompatan

  1. Yang memiliki kewenangan untuk melakukan pengukuran adalah juri pengukur yang biasanya terdiri dari 2 orang.
  2. Selama kompetisi hanya menggunakan satu alat ukur untuk semua peserta.
  3. Pengukuran jauhnya lompatan berdasarkan bekas pendaratan yang paling dekat dengan balok tumpuan dengan pengukuran yang tegak lurus.
  4. Jika peserta menggerakkan kaki ke belakang maka jarak tersebutlah yang merupakan hasil lompatan.
  5. Juri harus mengukur dengan sangat teliti bahkan untuk selisih 1 cm pada lompatan yang sah.
  6. Pencatat hasil lompatan akan mencatat hasil lompatan peserta.

Diskualifikasi

  1. Peserta tidak melakukan lompatan setelah 3 menit panggilan.
  2. Menggunakan 2 kaki untuk tumpuan dan mendarat di luar bak lompat.
  3. Melompat dari luar balok tumpuan.
  4. Bagian tubuh peserta menyentuh tanah di belakang garis batas tumpuan.
  5. Peserta melakukan pendaratan dengan menyentuh tanah di luar bak lompat sedangkan belum mendarat pada bagian bak lompat.
  6. Peserta melakukan pendaratan di lapangan lompat jauh dengan gerakan salto atau jungkir balik atau somersault.

Faktor Pengaruh Lompat Jauh

Lapangan lompat jauh yang memenuhi standar tentu merupakan hal yang wajib dalam olahraga ini. Terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhi lompat jauh.

1. Speed (kecepatan)

Kemampuan atlet dalam memindahkan tubuh baik sebagian maupun seluruh dari awalan hingga pendaratan. Atau saat bertumpu pada papan tumpuan saat melaksanakan lompatan. Yang menentukan kecepatan adalah kekuatan dan kelenturan.

2. Strength (kekuatan)

Kelompok otot yang mengalami kontraksi maksimal ketika melakukan latihan atau dalam hal ini adalah lompatan, akan menghasilkan sejumlah tenaga. Banyaknya tenaga itulah yang disebut kekuatan atau strength.

Daya Ledak

Merupakan kemampuan otot ketika melakukan tumpuan dari papan tumpuan. Posisi tubuh atlet dalam keadaan melayang di udara sebelum mendarat pada bak lompat di lapangan lompat jauh.

Keseimbangan

Merupakan kebolehan atlet dalam menjaga posisi tubuh tetap benar mulai dari awal lompatan hingga berhasil melakukan lompatan.

Keterampilan

Merupakan kapabilitas atlet dalam melakukan gerakan motorik secara tepat.

Koordinasi

Seorang atlet harus memiliki kemampuan untuk mengkoordinasikan atau menyesuaikan gerakan maju dengan kebutuhan naik. Sehingga akan menghasilkan lompatan yang berhasil dan aman.

Baca Juga: Tujuan Lompat Jauh dan Manfaatnya untuk Tubuh

Perlengkapan Lompat Jauh

Lapangan lompat jauh, pita pengukur, kasut berpaku, bendera, papan pelepas, dan lorong larian merupakan perlengkapan dalam lompat jauh. Berikut ini penjelasan singkatnya.

Lapangan

Untuk lapangan sendiri harus sesuai dengan ketentuan seperti penjelasan di atas.

Pita Pengukur

Merupakan alat untuk mengukur jauhnya lompatan dari atlet lompat jauh. Untuk kejuaraan tingkat internasional telah menggunakan alat ukur elektronik yang lebih cepat dan canggih.

Kasut Berpaku

Kasut untuk atlet lompat jauh adalah berpaku dan bertumit plastik. Tidak hanya demi kenyamanan tetapi juga sebagai perlindungan untuk para atlet.

Bendera

Bendera berfungsi sebagai isyarat apakah lompatan dari atlet sah atau tidak. Jika berwarna putih berarti atlet telah melakukan lompat jauh yang sah. Bendera merah berarti atlet melakukan lompat jauh yang tidak sah dan harus mengulanginya.

Papan Pelepas

Papan ini memiliki fungsi untuk memberikan tanda bahwa lompat jauh telah mulai. Alat ini harus ada sebelum atlet bertanding. Biasanya memiliki warna putih dan berada di dekat tempat pendaratan.

Lorong Larian

Lorong larian merupakan tempat para atlet melakukan awalan, larian, dan lompatan. Secara nasional maupun internasional memiliki ukuran 45 m X 2,22 m. Namun bisa juga menyesuaikan situasi, kondisi dan peraturan panitia.

Setelah anda mengetahui ukuran lapangan lompat jauh, anda juga harus berlatih teknik dasar serta Gaya Lompat Jauh untuk pemula. Agar latihan anda dapat terus berjalan optimal.

Pos terkait