Sejarah Penemu Bola Basket: James Naismith

Sejarah Penemu Bola Basket James Naismith
Sejarah Penemu Bola Basket James Naismith

Untuk anda yang merupakan pencinta permainan bola basket, apakah anda tahu siapa penemu bola basket? Tentu saja penemunya adalah James Naismith. Penasaran seperti apa awal mula penemuannya? Berikut pembahasan selengkapnya.

James Naismith, Si Penemu Bola Basket

James Naismith lahir pada 6 November tahun 1861 di Kanada. Ia memiliki minat dalam bidang olahraga sejak kecil. Bahkan pada umurnya ke 26 tahun Naismith telah menjadi instruktur olahraga lho di Universitas McGill. Namun setelah mengabdi selama 3 tahun, Naismith kemudian meninggalkan posisi tersebut dan meninggalkan negaranya. Tujuannya adalah menjadi guru olahraga pada YMCA, di Amerika Serikat.

Bacaan Lainnya

Ketika memasuki musim dingin di tahun 1891, Naismith melihat kebosanan dari seluruh muridnya. Terlebih lagi kondisi lingkungan yang ada di sekitarnya memang tidak mendukung dalam melakukan aktivitas olahraga. Mengapa? Hal ini dikarenakan suhu lingkungan sekitar yang terlalu dingin.

Baca Juga: Peraturan Bola Basket Yang Perlu Anda Ketahui

Tetapi, hal ini ternyata tidak menjadi hambatan untuk Naismith dalam memberi pelajaran olahraga terhadap muridnya. Karena saat itu, Naismith mencoba untuk memperoleh ide mengenai olahraga yang dapat dimainkan ketika musim dingin tiba. Dirinya kemudian mulai teringat tentang aktivitas masa kecil dulu yang pernah ia lakukan dengan cara memantulkan bola serta menangkapnya kembali. Nah, ide inilah yang ternyata menjadi cikal bakal permainan bola basket hingga saat ini.

Jika dilihat bahwa penemu bola basket James Naismith begitu kreatif, ya? Bagaimana tidak, Naismith telah berhasil menciptakan permainan ini hingga populer ke seluruh dunia, terutama di Amerika Serikat. Namun anda perlu mengetahui jika pada awal penemuan olahraga ini, masing-masing tim akan didukung dengan 9 orang saja, dan peraturannya pun masih kurang sempurna.

Kemudian perkembangan olahraga ini yang memang telah dikenal oleh banyak orang terus saja mengalami perubahan dari segi peraturan. Pada awalnya Naismith tidak menganggap jika idenya terhadap bola basket ini dapat memberikan dampak maupun disambut secara antusias oleh berbagai kalangan.

Selain itu, pola permainan hingga peraturan yang diberikan pun disesuaikan pula dengan perkembangan situasi maupun industri olahraga. Yang pada akhirnya Naismith sendiri berpindah kewarganegaraan menjadi warga dari negara Amerika Serikat. Dan pada tahun 1936 Naismith menjadi Presiden Kehormatan dari Federasi Bola Basket secara Internasional pada olimpiade Berlin.

James Naismith Dan Perkembangannya Terhadap Bola Basket

Nah, setelah anda mengetahui seperti apa kisah hidup atau biografi penemu bola basket, yaitu James Naismith, kini saatnya anda mengetahui seperti apa perkembangan dari bola basket ini. Tahukah anda jika permainan bola basket yang diciptakan olehnya hanya memerlukan waktu setahun saja untuk dikenalkan kepada masyarakat Amerika.

Kemudian penemuan permainan bola basket ini disambut hangat oleh masyarakat Amerika Serikat. Setelah dua tahun penemuan permainan ini, Naismith bersama rekannya yang bernama Luther Gullick pun mulai memikirkan tentang peraturan resmi yang wajib ditaati oleh setiap pemain. Ternyata ia dan rekannya tidak membutuhkan waktu yang lama setelah peraturan tersebut dibuat, sampai akhirnya olahraga bola basket menjadi salah satu olahraga penting di Amerika Serikat.

Baca Juga: Permainan Bola Basket: Materi, Sejarah, Peraturan, dan Teknik Dasar

Tentu saja perkembangan permainan ini yang begitu pesat diikuti pula dengan kebutuhan sarana yang ada. Terlebih lagi ketika itu, Naismith juga sangat memerlukan berbagai sarana seperti bola hingga lapangan agar dapat mendukung permainan bola basket. Tentunya hal ini pun dapat memudahkan Naismith dan rekan lainnya dalam mengantisipasi antusiasme serta peraturan yang dibutuhkan.

James Naismith, sebagai penemu permainan bola basket terus berjuang dan berinovasi. Untuk menjadikan permainan ini bisa dimainkan dengan baik oleh orang-orang. Dengan perjuangan yang dilakukannya akhirnya terbayar lunas. Di tahun 1932, telah terbentuknya FIBA yang merupakan naungan kepada Induk organisasi Basket atau kompetisi dari bola basket yang ada di seluruh dunia.

Nah, hingga saat ini masyarakat Amerika masih tetap mengidolakan atau menyukai olahraga ini, bahkan bola basket juga merupakan salah satu industri dari olahraga besar lho di Amerika Serikat. Tidak hanya itu saja, bola basket adalah olahraga yang sampai saat ini telah menjamur serta mendunia lho, termasuk pula di Indonesia.

Permainan Basket James Naismith Disukai Segala Usia

Selain itu, dapat dikatakan pula bahwa seiring dengan berjalannya waktu, bola basket ini dimainkan oleh berbagai kategori usia. Yang pada akhirnya olahraga ini mengalami perkembangan dengan mengikuti hal tersebut. Mulai dari berat bola, segi bahan yang digunakan. Sampai ukurannya juga disesuaikan. Ditambah lagi permainan ini cukup seru loh dimainkan. Mengapa? Hal ini dikarenakan olahraga bola basket akan dimainkan secara berkelompok, bukan dimainkan sendiri. Bagaimana, apakah anda tertarik untuk bermain bola basket?.

Semoga berbagai pembahasan yang telah dipaparkan di atas bisa bermanfaat. Dan dapat menambah wawasan anda lebih jauh lagi mengenai penemu bola basket, yaitu James Naismith.

Pos terkait