Teknik dribble basket tentu ada banyak. Sampai sekarang, banyak style dan teknik baru selalu dikenalkan. Tapi untuk style dribble yang reliable dan sudah terkenal digunakan para pro, Anda harus baca list di bawah ini:
Dribble Basket Crossover
Teknik dibble yang satu ini dilakukan dengan melakukan operan tangan. Jadi tangan kanan mendorong bola ke lantai dan tangan kiri menangkapnya. Hal ini juga bisa dilakukan sebaliknya. Perpindahan tangan ini dipakai untuk menghindari lawan yang akan merebut bola.
Bagi yang ingin lakukan teknik ini, Anda harus note soal kecepatan. Untuk bisa efektif, crossover harus dilakukan cepat. Untuk contoh, Anda bisa cek permainan dari Allen Iverson ataupun Stephen Curry sebagai reverensi. Mereka memiliki control dribble crossover yang menakjubkan dengan speed yang tinggi.
Dribble Basket Between The Leg
Teknik yang satu ini dilakukan dengan melakukan crossover tapi melewati celah kaki Anda. Proses ini memastikan Anda bisa memindahkan bola ke balik tubuh dengan cepat. Pemain lawan yang ingin merebut bola harus melalui badan Anda jika ingin mengakses bola.
Saat melakukan between the leg, kombinasi perubahan posisi bola bisa dilakukan untuk menipu lawan. Saat bola berpindah melalui celah kaki, Anda bisa menambahkan trick untuk halau pandangan lawan. Jika lawan tidak tahu posisi bola, Anda bisa lakukan miss direction atau pass tersembunyi.
Pemain yang terkenal melakukan teknik ini adalah Nate Robinson yang melakukan dribble between the leg sambil masuk ke celah pemain yang lebih tinggi. Stephen Curry juga terkenal mampu melakukan trick ini dengan fantastis hingga lawan tidak bisa merebut bola sama sekali.
Baca Juga: Daftar Istilah Dalam Basket Yang Perlu Anda Ketahui
Dribble Basket Behind The Back
Teknik ini masih termasuk modifikasi dari dribble crossover. Bedanya, proses perpindahan bola dilakukan di belakang tubuh. Tatapan tetap ke depan tapi bola berpindah tangan di belakang tubuh dengan cepat. Trick ini bisa digunakan untuk mengelak dari block lawan dan membuat posisi bola tidak jelas saat Anda dribble.
Posisi ini tergolong sulit karena Anda harus bisa melakukan dribble dengan control baik tanpa melihat bola. Jika Anda ingin melakukan teknik ini dengan baik, pastikan posisi tubuh dekat tanah. Posisi jongkok akan membuat bola bisa ditrasnfer dari tangan ke tangan dengan cepat.
Pemain yang terkenal menunjukan trick dribble basket behind the back yang bagus adalah Ricky Rubio dan Jamal Crawford. Kedua pemain NBA pro ini mampu mengecoh setiap lawan mereka dengan gerakan behind the back yang tidak terduga.
Wrap around
Teknik ini merupakan kombinasi behind the back dan between the leg. Jadi Anda berusaha memutar posisi bola dari tangan ke belakang tubuh seperti akan memeluk badan sendiri. Bola nantinya diarahkan ke celah kaki agar kembali ke depan tubuh untuk lanjut dribble biasa.
Teknik ini cukup complex dan hanya bisa dilakukan sedikit pemain bola pro. Jika tidak hati – hati, bola bisa lepas kendali karena momentum gerakan warp around yang mengarah ke lantai. Hanya Stephen Curry saja yang konsisten bisa melakukan hal ini di NBA.
In and Out Dribble
Teknik dribble ini digunakan untuk mengecoh lawan dan menghindari proses merebut. Bisa dibilang, teknik ini adalah dribble standard yang dibuat lebih kompleks. Memindahkan bola dari posisi dalam tubuh ke area luar.
Dribble ini rata – rata dilakukan dengan mode drible biasa di tangan kanan dan posisi tubuh rendah. Bola ada di depan dada selama melakukan drible. Saat ingin lakukan in and out, posisi bola dilempar ke arah luar tubuh. Biasanya pindah ke sisi yang lebih jauh dari tubuh tapi tetap di reach tangan.
Pemain Indonesia Wedha Wijaya sudah terlihat efektif menggunakan teknik ini di pertandingan. Walaupun kecepatan dribble masih kurang dibandingkan para pemain NBA, atlet Indonesia ini mampu manfaatkan teknik dengan lihai.
Baca Juga: Yang Harus Anda Pahami Tentang Pivot Basket
V Dribble
Secara sederhana teknik ini adalah variasi crossover tapi dilakukan di satu tangan. Proses dribble memindah posisi bola di satu tangan dengan cepat sering membentuk tanda V. Karena alasan tersebut, teknik ini mendapat nama V dribble.
Teknik ini tampak simpel di tangan profesional, tapi saat praktek sendiri pasti lebih sulit. Banyak pemain NBA menggunakan hal ini. Tapi untuk pemain yang paling lihai, Anda bisa cek permainan Stephen Curry. Anda bisa contoh gerakan dan juga kecepatan dribblenya sebagai referensi.
High Dribble
Teknik ini memastikan dribble dilakukan dengan posisi tangan tinggi. Biasanya tangan harus berada di atas bahu untuk bisa digolongkan high dribble. Drible ini memiliki gap besar dan biasanya membuat tempo pantulan bola lambat.
Teknik dribble ini dilakukan untuk mengatur pacing serangan. Kombinasi high drible dengan dribble lain bisa mengecoh lawan karena timing control berbeda. Pemain seperti LeBron James dan Stephen Curry bisa jadi referensi yang baik jika ingin panduan latihan teknik ini.
Sekian bahasan tentang teknik dribble basket yang terkenal digunakan para pro. Mudah – mudahan informasi dalam artikel ini dan Makalah Bola Basket berguna serta mampu menambah wawasan Anda!